Thursday, August 21, 2025

Sinergi TNI-Polri Semakin Kokoh, Pangdam V/Brawijaya Bersama Forkopimda Jatim Ikuti Upacara Hari Juang Polri dan Peresmian Monumen Perjuangan M. Yasin.

 

SURABAYA, 21 Agustus 2025.  Imparsial News  – Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A., bersama jajaran Forkopimda Jawa Timur menghadiri Upacara Hari Juang Polri 2025 di depan Monumen Polisi Istimewa, Jalan Polisi Istimewa, Surabaya. Kapolri bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus membacakan Naskah Proklamasi Polri.

Upacara berlangsung khidmat, dimulai dengan formasi pasukan, penghormatan, pembacaan sejarah Polri, hingga pembacaan Proklamasi Polri. Seluruh peserta mengikuti rangkaian dengan penuh hormat.

Usai upacara, dilaksanakan pemberian tali asih kepada Putri Pahlawan Nasional Komjen Pol (Purn) M. Yasin, Putri ADC M. Yasin, dan para pejuang veteran Polri sebagai bentuk penghormatan atas jasa para tokoh pejuang kepolisian Indonesia.

Kegiatan berlanjut dengan penandatanganan prasasti dan peresmian Monumen Perjuangan M. Yasin, yang menjadi simbol penghargaan atas jasa besar beliau dalam sejarah perjuangan bangsa, khususnya di tubuh Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Hadir dalam kesempatan tersebut jajaran PJU Mabes Polri, Gubernur Jawa Timur, Pangkoarmada II, Danpasmar 2, Kaskogartap III, Dankodaeral V, Kabinda Jatim, pejabat utama Polda Jatim, serta unsur muspida terkait di Jawa Timur.

Acara berjalan lancar dengan dukungan fasilitas VIP, tenda kehormatan, dan pengamanan maksimal. Kehadiran Pangdam V/Brawijaya menegaskan sinergi TNI-Polri dalam menjaga nilai perjuangan dan persatuan bangsa.

Peringatan Hari Juang Polri ini diharapkan semakin memperkokoh semangat juang, profesionalisme, serta soliditas TNI-Polri demi menjaga keamanan, persatuan, dan keutuhan NKRI.

Redaksi: Asis
Editor: Mnd

Pejabat Baru Dilantik Bupati Bangkalan Diminta Hadirkan Ide Segar, Tingkatkan Transparansi, dan Perkuat Pelayanan Publik.

 

BANGKALAN, Imparsial News – Ketua Umum Lembaga Pusat Analisa Kajian Informasi Strategis (PAKIS) Kabupaten Bangkalan, Abdurahman Tohir, menegaskan bahwa pejabat yang baru dilantik oleh Bupati Bangkalan harus mampu menghadirkan inovasi serta mempercepat pelayanan publik.

Abdurahman menilai, pengisian posisi strategis melalui mutasi, rotasi, dan promosi jabatan merupakan langkah tepat untuk mengoptimalkan kinerja pemerintahan daerah.

Menurutnya, pejabat baru harus segera beradaptasi dengan tugasnya agar program pembangunan berjalan efektif.

“Pejabat baru harus bisa membawa ide segar, menciptakan terobosan, dan memastikan pelayanan kepada masyarakat semakin cepat dan tepat. Masyarakat menunggu kinerja nyata,” ujarnya, Kamis (21/8/2025).

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pejabat dengan LSM dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan. Menurutnya, dengan membangun komunikasi yang baik, saling pengertian, dan kolaborasi erat, sinergi tersebut akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat.

“Kami akan terus mengawal dan memastikan setiap kebijakan dijalankan secara transparan dan akuntabel. Keberhasilan pembangunan daerah adalah hasil kerja bersama, bukan hanya pemimpin atau satu instansi. Kami siap mendukung setiap program strategis Pemkab Bangkalan selama berpihak pada kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Berikut daftar pejabat yang dilantik Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, pada Rabu (20/8/2025):

  1. Sekretaris Daerah (Sekda): Ismet Efendi

  2. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD): Abdul Aziz

  3. Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perdagangan (Diskopumdag): Mohammad Rasuli

  4. Kepala Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan (Disperinaker): Jemmi Tria Sukmana

  5. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo): Zainal Alim

  6. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP): Moh. Hasbullah

  7. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD): Muh. Zainul Qomar

Redaksi: Mzl
Editor: Mnd

Gus Ma’ruf dan KH. Sole Abdullah Pimpin Ritual Ngaji dan Doa Bersama Malam Jumat Legi di Desa Tenaru Driyorejo Gresik.

 

Gresik, Imparsial News  – Suasana khidmat dan penuh kebersamaan terasa di Desa Tenaru, Kecamatan Driyorejo, Kabupaten Gresik, saat ratusan warga berkumpul mengikuti acara Ngaji dan doa bersama yang digelar rutin setiap malam Jumat Legi. Kegiatan tersebut berlangsung di makam Desa Tenaru pada Kamis (21/8/2025) mulai pukul 16.00 WIB.

Hadir dalam acara tersebut di antaranya Gus Ma’ruf Tenaru, KH. Sole Abdullah, Bu Nyai Yuni, Karang Taruna Desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, perwakilan pemuda, serta seluruh lapisan warga Desa Tenaru. Acara diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an, kemudian dilanjutkan doa bersama yang dipimpin KH. Sole Abdullah.

Dalam sambutannya, Gus Ma’ruf selaku pamangku wilayah menyampaikan rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT, serta menekankan pentingnya menjaga tradisi rutin setiap malam Jumat Legi sebagai ungkapan terima kasih atas hasil panen yang melimpah. Ia juga mengingatkan warga untuk selalu mengenang dan menghormati jasa para sesepuh desa yang telah berjuang membangun Desa Tenaru.

“Melalui acara ini, kita tidak hanya memohon keberkahan untuk desa kita, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan gotong royong antarwarga. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga dan menjadi modal utama dalam membangun Desa Tenaru yang lebih baik,” ujar Gus Ma’ruf penuh harap.

Acara semakin bermakna dengan tausiyah agama yang disampaikan KH. Sole Abdullah, yang mengangkat tema pentingnya menjaga nilai-nilai luhur budaya Jawa dan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari. Beliau juga mengajak seluruh warga untuk senantiasa bersyukur, bersedekah, dan berbuat baik kepada sesama.

Tidak ketinggalan, Yayasan Gajah Purwo Nusantara turut memberikan hidangan makan dan minum gratis bagi seluruh jamaah. Rangkaian acara kemudian ditutup dengan doa bersama yang berlangsung penuh khidmat.

Diharapkan, kegiatan rutin ini tidak hanya memperkuat iman dan takwa, tetapi juga mempererat rasa persatuan dan kesatuan warga Desa Tenaru.

Redaksi: Iwaan
Editor: Mnd

RT Kedungmangu Masjid No.28 Disorot, Minim Transparansi Dianggap Hambat Penanganan Aksi Premanisme dan Gengster.

 

SURABAYA, Imparsial News  – Kepengurusan RT 04 RW III Kedungmangu Masjid No.28 mendapat sorotan tajam dari sejumlah pihak, termasuk kalangan jurnalis, terkait dugaan kurangnya keterbukaan informasi publik terhadap Aparat Penegak Hukum (APH). Hal ini mencuat seiring adanya kelompok gengster yang kerap beraktivitas di wilayah tersebut.

Kurangnya transparansi dinilai dapat menghambat upaya pemberantasan premanisme dan tindak kekerasan jalanan. Padahal, keterbukaan informasi dari pihak RT sangat penting untuk membangun kepercayaan masyarakat sekaligus memperkuat sinergi dengan aparat kepolisian.

“Transparansi merupakan langkah awal untuk meminimalisir maraknya aksi premanisme dan gengster. RT sebagai ujung tombak masyarakat seharusnya bisa selektif dan aktif bersinergi dengan APH,” ungkap salah satu tokoh masyarakat setempat.

Kasus terbaru, Unit Jatanras Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak berhasil mengamankan dua bocah yang terlibat aksi tawuran di Jalan Kedungmangu Masjid pada Rabu (20/8/2025). Penangkapan ini semakin menegaskan perlunya kolaborasi yang lebih kuat antara aparat hukum dan perangkat lingkungan.

Masyarakat berharap pengurus RT 04 RW III Kedungmangu Masjid dapat meningkatkan transparansi dan koordinasi, sehingga lingkungan lebih kondusif, aman, serta terbebas dari ancaman gengster.

Redaksi: Didin
Editor: Mnd

Kunjungan ke Lamongan, Staf Ahli Kemenko Bidang Pangan Apresiasi KDMP Desa Kramat dan Tekankan Pentingnya Akselerasi Operasional Koperasi Merah Putih.

 

LAMONGAN, 20 Agustus 2025. Imparsial News – Staf Ahli Bidang Ekonomi Maritim Kemenko Bidang Pangan, Ir. Sugeng Santoso, mendorong percepatan operasionalisasi Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP) saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lamongan, Rabu (20/8/2025), bertempat di Guest House Lamongan.

Sugeng menegaskan, pemerintah menargetkan sekitar 15 ribu KDMP segera beroperasi pada tahap kedua agar manfaatnya dapat segera dirasakan masyarakat.

“Bulan Agustus ini dalam rangka itu sekitar lima belas ribu tadi, Lamongan kebagian sekian (474 KDMP). Nanti dilihat progresnya dan yang diupayakan bisa akselerasi operasional,” ujarnya.

Untuk mempercepat operasional koperasi, Pemerintah Pusat akan segera menggelar rapat koordinasi guna membentuk Satgas KDMP di tingkat kabupaten/kota.

Dalam kunjungannya, Sugeng juga meninjau langsung KDMP di Desa Kramat, Kecamatan Lamongan, yang telah beroperasi dengan usaha toko pertanian. Ia mengapresiasi langkah awal tersebut sebagai bentuk nyata implementasi koperasi desa di tingkat lokal.

Sementara itu, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menegaskan bahwa seluruh KDMP di Kabupaten Lamongan siap beroperasi, meskipun sebagian besar masih menunggu arahan dari Pemerintah Pusat.

“Khusus untuk koperasi desa merah putih, alhamdulillah sudah 100% siap. Namun sebagian besar masih baru sehingga masih ada yang menunggu. Yang sudah operasional masih beberapa, tinggal beberapa catatan saja,” ujar Pak Yes, sapaan akrab Bupati Lamongan.

Meskipun demikian, Pemkab Lamongan menyambut baik program pemerintah pusat tersebut. Pak Yes menekankan adanya keselarasan antara program daerah dengan agenda nasional, khususnya dalam mendukung ketahanan pangan.

Senada, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Lamongan, Etik Sulistiani, menyebutkan bahwa operasional KDMP di Lamongan masih menghadapi sejumlah tantangan, di antaranya keterbatasan modal, minimnya tenaga pendamping, hingga belum adanya juknis kerja sama usaha. Meski begitu, sejumlah KDMP telah mulai berjalan dengan berbagai unit usaha, seperti toko pertanian, toko olahraga, hingga jasa sewa alat pertanian.

Redaksi: AR. Demit
Editor: Mnd

Santri, Jamaah, dan Tokoh Masyarakat Padati Gebyar Harlah ke-8 YPYS Al-Faqir yang Dirangkaikan dengan Peringatan HUT RI ke-80 dan Safari Maulid.

 

Sidoarjo, 20 Agustus 2025. Imparsial News – Yayasan Peduli Yatim dan Sosial (YPYS) Al-Faqir kembali menggelar acara tahunan dalam rangka Gebyar Harlah ke-8, sekaligus peringatan HUT RI ke-80 dan pembukaan Safari Maulid Nabi 1447 H.

Acara yang berlangsung khidmat ini digelar di Sekretariat YPYS Al-Faqir, Pondok Trosobo Indah Blok B-6. Hadir dalam kesempatan tersebut santri Madrasah Diniyyah Al-Faqir, wali santri, Jamaah Sholawat Nariyyah 4444 Sidoarjo, perwakilan Pemuda Pancasila PAC Taman, tokoh masyarakat, serta masyarakat sekitar.

Sejak pukul 18.30 WIB, tamu undangan mulai berdatangan memenuhi lokasi acara yang dihiasi dengan nuansa merah putih sederhana namun penuh makna. Kegembiraan terpancar dari wajah para santri yang bersemangat menyambut momen bersejarah ini.

Acara diawali dengan penampilan santri Madrasah Diniyyah Al-Faqir. Dengan penuh percaya diri, mereka menampilkan seni religi yang memukau, sebagai bukti bahwa YPYS Al-Faqir tidak hanya fokus pada pendidikan ilmu agama, tetapi juga menumbuhkan bakat, kreativitas, dan kecintaan terhadap syiar Islam.

Ketua Umum YPYS Al-Faqir, Ustadz Achmad Baidaie Kariem, S.Sos, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kiprah yayasan yang telah memasuki usia delapan tahun. Ia menegaskan bahwa usia tersebut masih muda untuk sebuah perjuangan besar, sehingga dibutuhkan kesungguhan, kebersamaan, serta doa dari seluruh pihak agar Al-Faqir semakin maju dan bermanfaat bagi umat.

“Delapan tahun adalah perjalanan penuh suka duka. Namun, semangat kepedulian terhadap yatim dan sosial menjadi pondasi kuat bagi kami untuk terus istiqamah. Semoga Al-Faqir senantiasa diberi keberkahan dan dimampukan Allah untuk menjadi lentera bagi masyarakat, sehingga terus menebar manfaat,” ujarnya.

Ketua RW 3, H. Sudaryanto, mewakili tokoh masyarakat yang hadir turut memberikan apresiasi. “Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Yayasan Al-Faqir yang telah menghadirkan banyak manfaat di lingkungan Trosobo. Kiprah YPYS Al-Faqir dalam bidang pendidikan diniyyah, kegiatan sosial, serta pembinaan keagamaan sangat terasa. Selamat, sukses, dan semoga senantiasa diberkahi,” ungkapnya.

Acara berlanjut dengan khataman Sholawat Nariyyah sejumlah 4444 kali sebagai bentuk ikhtiar batin sekaligus menandai pembukaan Safari Maulid Nabi 1447 H/2025 M. Kegiatan dipandu oleh Habib Alwi Faris Al Maghrobi dari Situbondo, diiringi Hadrah DNS Camplong Sampang, Madura. Suara merdu penuh penghayatan yang khas dari beliau membawa suasana teduh dan menghadirkan rasa cinta kepada Rasulullah SAW di hati para jamaah.

Kemeriahan semakin terasa dengan lantunan hadrah penuh semangat dari grup DNS Camplong. Alunan rebana yang menghentak berpadu dengan syair pujian kepada Nabi membuat jamaah larut dalam suasana religius yang khusyuk.

Di penghujung acara, jamaah berdiri bersama mengikuti pembacaan sholawat qiyam. Dengan penuh kekhusyukan, mereka melantunkan sholawat Nabi sambil berdiri sebagai wujud penghormatan dan kecintaan kepada Rasulullah Muhammad SAW. Suasana sakral ini membuat banyak jamaah menitikkan air mata haru.

Acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh KH. Ubaidillah bin KH. Nur Hasan bin KH. Sahlan Tholib, yang memohon keberkahan, kesehatan, kelanggengan perjuangan YPYS Al-Faqir, serta keselamatan bangsa Indonesia yang kini memasuki usia kemerdekaan ke-80.

Dengan terselenggaranya Gebyar Harlah ke-8 ini, YPYS Al-Faqir semakin meneguhkan komitmen untuk berkhidmat kepada umat, memperkuat dakwah Islam, serta menjaga amanah sosial terutama dalam membina dan menyantuni anak yatim. Acara ini juga menjadi momentum mempererat ukhuwah, menumbuhkan rasa syukur, serta memperkokoh kecintaan kepada Allah SWT, Rasulullah SAW, dan perjuangan di jalan-Nya.

Dalam Rangka HUT ke-77, Polwan Polresta Malang Kota Tebarkan Semangat Kepedulian Lewat Bakti Sosial dan Religi di Tempat Ibadah.

  

MALANG, 20 Agustus 2025. Imparsial News – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Polisi Wanita (Polwan) Republik Indonesia yang jatuh pada 1 September 2025, jajaran Polwan Polresta Malang Kota Polda Jatim menggelar rangkaian kegiatan Bakti Sosial dan Bakti Religi di sejumlah tempat ibadah.

Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (20/8) ini dipimpin Polwan senior AKP Siswati, Wakapolsek Sukun, didampingi sembilan anggota Polwan lainnya.

“Bakti religi ini merupakan bentuk kepedulian kami sebagai Polwan terhadap lingkungan dan masyarakat, khususnya dalam rangka menyambut HUT Polwan ke-77,” ujar AKP Siswati.

Rangkaian kegiatan diawali dengan membersihkan Masjid Baiturrahman, tempat ibadah yang kerap digunakan untuk salat berjamaah oleh anggota Polresta Malang Kota. Dengan tetap mengenakan seragam dinas, para Polwan membersihkan area masjid mulai dari ruang dalam hingga halaman luar. Peralatan sederhana seperti kain lap, penyedot debu, sapu ijuk, dan pel digunakan untuk merapikan lantai, kaca, karpet, serta area wudu.

Selain membersihkan, para Polwan juga menyerahkan bantuan berupa sarana kebersihan dan paket sembako. Usai dari masjid, rombongan melanjutkan kegiatan ke Gereja Maranata, Klojen, dengan menyerahkan bantuan serupa kepada pengurus gereja.

“Kami, Polwan sebagai bagian dari Polri, tidak hanya menjaga kamtibmas, tetapi juga berupaya merangkul masyarakat serta membina hubungan yang harmonis,” tambah AKP Siswati.

Bakti Religi ini, lanjutnya, menjadi simbol toleransi dan kerukunan antarumat beragama. Apresiasi pun disampaikan pengurus Gereja Maranata atas kepedulian Polwan Polresta Malang Kota.

“Terima kasih atas bantuan dan perhatian Polwan Polresta Malang Kota yang telah membantu menjaga kebersihan rumah ibadah kami. Semoga Tuhan memberkati,” ucap salah satu pengurus gereja.

Bakti Sosial dan Religi Polwan Polresta Malang Kota ini tidak hanya digelar menjelang HUT ke-77, tetapi akan terus berlanjut sebagai bentuk kontribusi dalam memperkuat citra Polri yang humanis dan dekat dengan masyarakat.

Redaksi: Samsudin
Editor: Mnd